Anak-anak kelahiran tahun 1990-an pasti sangat akrab dengan serial kartun Doraemon. Serial tersebut tayang setiap hari Minggu. Salah satu pengisi suara karakter di kartun Doraemon, Prabawati Sukarta meninggal belum lama ini.
Pengisi suara yang tutup usia itu adalah Prabawati Sukarta. Penyiar RRI era 1980-an itu adalah orang pengisi suara toko Shizuka. Meski sudah berganti beberapa kali, Prabawati adalah pengisi suara pertama Shizuka saat Doraemon tayang di TV nasional.

Kabar duka meninggalnya Prabawati diunggah oleh akun Instagram @indonesianvoicetalent, (15/6). Dalam keterangannya, akun tersebut menjelaskan kabar duka itu diinformasikan putra Prabawati, Ady Aiman.