Kamusfilm.com – Kurang lebih satu bulan sebelum perilisannya, Marvel mulai menggoda para fans dengan trailer terbaru film Thor: Ragnarok. Kini giliran penonton China yang mendapat trailer terbaru. Dalam trailer yang dibuka dengan monolog dari Chris Hemsworth itu menampilkan beberap adegan baru yang belum pernah ada di trailer-trailer Thor: Ragnarok sebelumnya.

Trailer versi China itu dibuka dengan beberapa degan yang menampilkan kemunculan Doctor Strange, setelah itu potongan adegan pertempuran antara Thor dan musuh utamanya Hela. Selain itu juga ada potongan-potongan adegan baru saat Thor bekerja sama dengan Hulk, Loki, dan Valkyrie.

Thor: Ragnarok melanjutkan konflik yang menimpa Thor setelah ia meninggakan bumi pasca-perang melawan Ultron. Disaat genting, Thor bertemu Hulk yang mengasingkan diri tepat setelah menghancurkan Ultron. Kisah ini diprediksi akan menjadi jembatan terakhir sebelum perang besar di film Avengers: Infinity War.

Thor: Ragnarok disutradarai oleh Taika Waititi (What do we do in the shadows, Hunt fot the wilderpeople). Film ketiga yang menyajikan petualangan Thor ini akan dibintangi Chris Hemsworth, Mark Ruffalo, Idris Elba, Tessa Thomspon, Anthony Hopkins, Tom Hiddleston, dan masih banyak lagi. Thor: Ragnarok dijadwalkan rilis pada 3 November 2017.